PT. Fajar Jinan Bersama

  • Palm Kernel Shell & Cake Supplier

    Kami adalah penyedia terpercaya produk turunan sawit berkualitas tinggi, yaitu Palm Kernel Shell dan Palm Kernel Cake. Produk kami diolah dan diproses secara profesional untuk memenuhi kebutuhan industri lokal maupun internasional. Komitmen kami adalah menjaga kualitas, kuantitas, dan konsistensi setiap pengiriman.

  • Profesional & Terpercaya dalam Industri Perdagangan Sawit

    PT. Fajar Jinan Bersama hadir dengan tim yang berdedikasi dan berpengalaman dalam mengelola perdagangan besar hasil olahan kelapa sawit. Kami tak hanya menjual produk, tetapi juga membangun hubungan kemitraan yang saling menguntungkan dengan pelayanan yang cepat, ramah, dan responsif terhadap setiap kebutuhan klien.

     

  • Distribusi Global untuk Pasar Internasional

    Produk kami telah dirancang untuk memenuhi standar ekspor internasional dan siap dikirim ke berbagai negara tujuan. Dengan sistem logistik yang efisien dan manajemen kualitas yang ketat, kami memastikan setiap produk diterima pelanggan dalam kondisi terbaik, tepat waktu, dan sesuai spesifikasi.

     

Tentang Kami

Selamat datang di PT.Fajar Jinan Bersama kami adalah perusahan yang melakukan perdagangan besar, salah satunya meliputi produk sawit dan turunannya. Dengan pengetahuan dan hasil riset kami, kami menjamin kualitas produk yang kami tawarkan yang dihandel oleh tim secara baik dan profesional serta dengan harga yang kompetitif. Selain menjalankan bisnis kami juga berkomitmen untuk menjalin komunikasi dan hubungan yang baik dengan setiap mitra bisnis kami.

Company vision

Menjadi mitra terpercaya dalam distribusi produk sawit dan turunannya secara global, dengan tetap mengedepankan kualitas dan pelayanan profesional.

 

Company Mission

  • Menyediakan produk terbaik secara tepat, ramah, dan profesional

  • Melakukan evaluasi dan inovasi secara berkala

  • Menjalin komunikasi aktif dan kemitraan jangka panjang

  • Menjaga kualitas untuk memenuhi standar ekspor internasional

Produk berkualitas ekspor

Harga kompetitif

Pengiriman internasional

Dukungan layanan 24/7

Free Sample

Produk Kami

PT. Fajar Jinan Bersama berkomitmen untuk menyediakan produk turunan sawit berkualitas tinggi yang memenuhi standar industri global. Kami menawarkan dua jenis produk utama: Palm Kernel Shell (PKS) dan Palm Kernel Cake (PKC). Kedua produk ini memiliki peran strategis dalam berbagai sektor industri, mulai dari energi hingga peternakan.

Palm Kernel Shell (PKS)

Bahan bakar alternatif ramah lingkungan dari cangkang inti sawit

Palm Kernel Shell (PKS) atau cangkang inti sawit adalah limbah padat hasil dari proses pengolahan biji sawit (kernel) setelah minyak inti sawit diekstrak. PKS memiliki bentuk keras, tidak mudah hancur, dan warnanya cokelat tua kehitaman. Dalam beberapa tahun terakhir, PKS telah menjadi salah satu sumber bahan bakar biomassa yang paling dicari, terutama karena sifatnya yang ramah lingkungan dan efisiensi kalorinya yang tinggi.

PKS digunakan secara luas sebagai bahan bakar alternatif dalam industri pembangkit listrik berbasis biomassa (biomass power plant), boiler industri, serta pengganti batu bara dalam industri semen dan metalurgi. Produk ini sangat diminati di negara-negara seperti Jepang, Korea Selatan, dan beberapa negara Eropa, yang tengah menggenjot transisi energi ke sumber energi terbarukan.

PALM KERNEL CAKE (PKC)

Bahan baku pakan ternak bernutrisi tinggi, ekonomis, dan ramah lingkungan

Palm Kernel Cake (PKC), juga dikenal sebagai Palm Kernel Expeller (PKE), merupakan produk samping dari proses pengolahan inti sawit untuk ekstraksi minyak. PKC berbentuk serbuk atau pelet kasar berwarna coklat tua kehitaman dan memiliki kandungan protein, lemak, dan serat yang tinggi. Karena kandungan nutrisinya yang baik, PKC sangat diminati oleh industri peternakan sebagai bahan baku pakan hewan ruminansia seperti sapi, kambing, kerbau, serta campuran dalam pakan unggas.

PKC menjadi salah satu alternatif yang sangat efisien untuk menggantikan pakan berbasis kedelai atau jagung yang cenderung mahal. Selain itu, PKC juga mudah dicerna oleh hewan ruminansia karena fermentasi mikroba dalam lambung mereka dapat memecah serat kasar yang tinggi.

PT. Fajar Jinan Bersama

Galeri Kami

Hubungi Kami

Kami siap menjadi mitra terpercaya Anda dalam penyediaan produk turunan sawit berkualitas tinggi seperti Palm Kernel Shell (PKS) dan Palm Kernel Cake (PKC). PT. Fajar Jinan Bersama senantiasa membuka ruang komunikasi bagi setiap calon mitra maupun klien untuk menjalin kerja sama jangka panjang yang saling menguntungkan.